Halo, teman-teman...
Tidak terasa waktu bergulir terus dan sekarang sudah bulan Maret. Apa kabar semua? Tentu baik ya. Atau tidak baik? Kalau admin sih baik dan sehat selalu.
Sejak awal bulan Maret sampai bulan depan merupakan waktu-waktu yang sibuk di SMA Eka Wijaya khususnya buat siswa/i kelas 12. Begini ceritanya, awal Maret, semua siswa menghadapi ujian tengah semester alias UTS. Seselesainya UTS, siswa kelas 12 langsung menghadapi Try Out I, Ujian Praktek, Ujian Sekolah, Try Out II, lalu terakhir Ujian Nasional. Lumayan melelahkan ya. Namun, kita berdoa semoga kakak-kakak kelas kita tetap semangat dan sukses menghadapi ujian demi ujian.
Nah, begini nih ekspresi saat ujian. Wajahnya serius semua.
Begitulah kegiatan SMA Eka Wijaya selama bulan ini. Bagaimana dengan, teman-teman? Sibuk juga kah?
Walaupun banyak tugas, banyak kegiatan, yang penting tetap semangat mengerjakannya. Tidak ada usaha yang sia-sia. Usaha yang dikerjakan dengan sungguh-sungguh akan berbuah kesuksesan di masa depan, setuju enggak?
Dan yang utama adalah ingatlah untuk berdoa. Karena sesungguhnya dengan berdoa berarti kita meminta kepada Sang Pemberi pengetahuan.
Doakan juga ya, agar siswa/i kelas 12 SMA Eka Wijaya bisa lulus semua tahun ini. Sehingga membanggakan orang tua, guru, menjadi teladan buat adik-adik kelas, dan terlebih bisa berkarya untuk bangsa dan negara Indonesia. Amin.
No comments:
Post a Comment