Wednesday, April 29, 2015

Peringatan Hari Kartini SMA

Hai,

Sebelum April berakhir di tahun ini, Admin mau posting kegiatan lain yang dikerjakan bulan ini. Kira-kira apa ya? Yups, tentang hari Kartini. SMA Eka Wijaya turut memperingati hari Kartini. Ada yang tau tahun berapa Kartini lahir?

Guru-guru bersama Koordinator Yayasan (kemeja biru)

Pembina dan Pengurus OSIS
Foto Guru-guru SMA

Nah, Kartini lahir tahun 1879. Sekarang sudah tahu kan, tapi semangat perjuangan Ibu Kartini terus berkobar sampai saat ini.

Admin juga mau memberi info bahwa SMA Eka Wijaya masih membuka pendaftaran. Bagi yang mau mendaftar bisa menghubungi panitia di nomor 085641609051 (a.n. Bpk. Yosua) atau telp. 021-8761562, 8752172. Sekilas Profil: SMA

Terima kasih.

Monday, April 27, 2015

April Moment of SMA Eka Wijaya

Salam sejahtera, teman-teman semua... 

Apa kabar, semuanya? Admin sih baik-baik saja. Semoga teman-teman juga baik dan sehat selalu. Ohya, admin mau memberitahu bahwa kakak-kakak kelas XII IPA dan IPS sudah selesai menjalankan UN. Kita doakan semoga hasilnya bagus-bagus dan bisa lulus semua! Amin.

Nah, bulan April ini kita juga mengadakan kebaktian padang dalam rangka perayaan Paskah (18 April 2015), di Kebun Raya Bogor.  Yang hadir tidak hanya yang beragama Kristen lho, tapi juga ada teman-teman yang beragama lain yang ikut memeriahkan. Itu tandanya di Eka Wijaya ada sikap toleransi antar umat beragama. Yang paling penting adalah kebersamaan dalam perbedaan.

Foto perayaan paskah di Kebun Raya Bogor dan momen kebersamaan

Hmm... ada acara lagi lho di bulan Mei dan Juni yang sedang kita persiapkan. Futsal dan Festival Musik (4-16 Mei),  acara perpisahan kelas XII (21-23 Mei) dan Camping Pramuka (5-6 Juni). Benar-benar seru!

Btw, bagi teman-teman yang memiliki grup futsal dan grup musik baik SMP maupun SMA, ayo buruan mendaftar. Hubungi panitia via BB ketua OSIS kita (pin: 7d8caa06).

Tunggu ya postingan kita berikutnya. Terima kasih.